DUDUK 2 JAM JADI JUTAWAN

Nih Dia !

UNAS SMP, 2 ABSEN 1 HAMIL

JEMBER - Sedikitnya ada 6 pelajar siswa MTs Negeri 2 Jember absen padahal, Senin (27/4) digelar ujian nasional (Unas). Yang mengejutkan, salah satunya sedang hamil.

Hal itu dikatakan, Kepala Dinas Pendidikan Jember Drs Achmad Sudiyono. Keenam siswa itu mundur dari Unas dengan berbagai alasan.
"Ada yang mundur karena sudah bekerja, ada yang karena hamil," katanya.
Kadiknas ini menolak jika pihak sekolah yang melarang siswa yang hamil itu mengikuti ujian. Justru orang tua siswa itu sendiri yang menarik mundur sang siswa begitu tahu hamil.
"Pelajar ini oleh orang tuanya dikawinkan dengan catatan tidak hamil. Ia beberapa bulan lagi sudah lulus. Tapi ternyata di perjalanan dia malah hamil, akhirnya berhenti sekolah," ujarnya.
Dia sangat menyesalkan ada siswa di bawah umur dan di usia sekolah sudah dinikahkan. Tapi dia tidak bisa berbuat apa apa lagi. Pihaknya hanya bisa menghimbau dan tidak bisa melarang, karena menikahkan anak adalah wewenang orang tua masing - masing.
"Mungkin karena sudah baligh makanya dijodohkan, dan dinikahkan," tegasnya.
Menikah dan hamil itu juga menjadi salah satu alasan bagi siswa sekolah tingkat menengah atas dan kejuruan, mengundurkan diri dan tak mengikuti unas tempo hari. Di Jember ada sekitar 126 orang siswa SMA dan yang sederajat absen UNAS. Dari jumlah ini, hanya 3 orang yang mengikuti ujian susulan.
"Mayoritas dari mereka itu tidak ikut unas gara- gara menikah. Dan mayoritas mereka adalah pelajar sekolah swasta. Kalau sekolah Negeri jarang,” ujarnya.kim

Tidak ada komentar: