DUDUK 2 JAM JADI JUTAWAN

Nih Dia !

PERJUANGKAN RESTORASI NASIONAL




*Puluhan Ribu Massa Golkar Penuhi GOR Jember

JEMBER - Puluhan ribu massa simpatisan Partai Golkar, dan kader Golkar se wilayah Jember Lumajang tumplek blek di GOR PKPSO Kaliwates Jember, Senin (23/3) siang. Massa terlihat bersemangat dan mengelu – elukan tokoh nasional Surya Paloh, yang menjabat Ketua Dewan Penasehat Partai Golkar Pusat diiringi oleh penyanyi dangdut Ibu Kota Kristina.

Ketua Pelaksana Drs H Mahmud Sardjujono, yang juga Ketua OKK DPD Golkar Jatim mengatakan peserta yang hadir di GOR mencapai 13.000 orang melebihi target yang dicanangkan. Semua organisasi sayap Partai Golkar terlihat hadir secara perwakilan, dan beberapa pengasuh Ponpes yang tergabung dalam perhimpunan kyai kampung dan langgaran sebanyak 9000 orang hadir secara perwakilan. Belum ditambah LDII, pengajian Al Hidayah, Perempuan Golkar, dan binaan petani hutan Jember.
“Semua warga Golkar Jember dan Lumajang ini tidak pernah surut memperjuangkan dan membesarkan Partai Golkar. Kita masih akan merindukan arahan dari Ketua Dewan Penasehat Partai Golkar Pusat, Bang Surya Paloh... hidup Surya Paloh,” teriak H Mahmud, usai mengakhiri laporannya.
Sebelumnya, penyanyi dangdut Kristina sempat tampil dengan dua lagu. Massa pun merangsek dan memadati areal bawah panggung. Massa terlihat hiruk pikuk meneriakkan yel – yel “hidup partai golkar – hidup partai Golkar” terutama saat Kristina, mantan istri Al Amin Nasution ini mengumandangkan lagu yang diaransir dengan kata – kata “Partai –Golkar disambut dengan teriakan nomor 23 oleh massa dan kader Golkar secara serentak. Ditambah lagi orasi singkat DR Soenarjo, Ketua DPD Partai Golkar Jatim. “Saya tidak ingin Golkar di daerah – daerah ada konflik tajam antar caleg. Kita bersama – sama ingin membesarkan Partai Golkar,” teriak DR Soenarjo.
Surya Paloh, yang datang diusung dengan kesenian Reog Ponorogo ini, tampil sekitar 20 menit berorasi. Dalam pidato politiknya Surya Paloh, menegaskan bahwa Partai Golkar adalah partai yang sudah terbukti dan teruji. Terpaan dari eksternal tidak pernah berhenti. Tapi, Partai Golkar tetap maju dan tanpa berhenti memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.
Ke depan, Partai Golkar adalah partai yang mempelopori terjadinya Restorasi Nasional. Masyarkat harus memiliki rasa keadilan, duduk sama rendah berdiri sama tinggi. Yang terpenting adalah betapa rakyat Indonesia saat ini membutuhkan keteladanan nasional para tokoh elit politik dan pemerintahan.
“Yang tidak konsisten terhadap pernyataannya, dan sekadar janji. Masyarakat tidak akan mempercayainya,” ujar Surya Paloh, disambut tepuk riuh massa Golkar memenuhi GOR PKPSO Kaliwates.
Dalam restorasi nasional ke depan jika Partai Golkar sebagai pemenang dalam Pemilu 2009 ini akan memperbaiki jati diri dan citra bangsa dengan semangat idieologis yang kuat. Karena dengan meletakkan dasar negara secara utuh maka masyarakat baru bisa dikatakan bangkit. Kuncinya adalah keteladanan nasional, dan konsistensi elit parpol dan pemerintah dalam berperilaku. kim

Tidak ada komentar: